Suara Buruh Nasional

Sabtu, 01 Juni 2013

Basarnas Provinsi Sumut Latih Pelajar Tanggulangi Bencana

>>Alfian Haris
Tebing Tinggi, SBN---Badan Nasoinal Penanggulangan Bencana (BNPB) Kota Tebing Tinggi melaksanakan kegiatan latihan SAR kepada para pelajar Tingkat SMA Se - Kota Tebing Tinggi di Sungai Padang dengan menggunakan dua perahu karet dengan Instruktur yang didatangkan dari Badan SAR Nasional (Basarnas) Provinsi Sumatera Utara (Sumut), Kamis (23/5).

Kegiatan tersebut dihadiri Walikota Tebing Tinggi, Ir.H. Umar Zunaidi Hasibuan, MM, Kepala Dinas  BNPB  Wahid Sitorus, Timbul Rajaguguk selaku panitia, Instrukutur dari Provinsi Sumatera serta para pelajar.
            Dalam kata sambutannya, Walikota Tebing Tinggi, Ir.H. Umar Zunaidi Hasibuan, MM mengatakan, latihan SAR tersebut dilakukan karena selama ini sungai yang ada di Kota Tebing Tinggi gampang meluap dan sewaktu –waktu bisa saja terjadi banjir besar dan ini sudah menjadi kodrat bagi Kota ini,” katanya.
            Untuk itu, sangat penting bagi para pelajar yang mengikuti latihan dasar seperti ini untuk benar – benar serius menyerap segala apa yang telah disampaikan oleh instruktur yang sudah punya pengalaman dalam tugasnya di Basarnas,” ucap Walikota.
            Tujuan pelaksananaan SAR ini kata Walikota, untuk melakukan cara – cara yang efektif dan efisien tentang bagaimana tekhnik menyelamatkan, menolong  serta menempatkan korban dengan sebaik – baiknya dalam mengalami musibah. Menolong orang adalah merupakan hal yang terpuji dan mulia, baik dimata Allah maupun di mata masyarakat, untuk itu berlatihlah dengan serius,” ujar Walikota.
            Umar mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat, agar bersama - sama menjaga dan mencintai sungai ini, karena  sungai adalah sebagai sumber kehidupan bagi manusia, oleh sebab itu,  jangan jadikan sungai sebagai tempat pembuangan sampah,” sebutnya.
            Walikota mengatakan, pada Tanggal 22 s/d 30 Juni, dalam menyambut HUT – Ke 96 Kota Tebing Tinggi dan HUT Bhayangkara Ke – 67 di Sungai Padang ini akan diadakan lomba renang.
Sungai Padang ini pada waktu yang akan datang sebut Umar, akan dijadikan sebagai tempat sarana wisata, rekreasi dan olah raga. Sebelumnya telah dilaksanakan Simulasi Gladi Penanggulangan Banjir Bandang di Gedung Hj. Sawiyah Kota Tebing Tinggi pada tanggal 22/5/2013.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

comments