Suara Buruh Nasional

Minggu, 28 Juli 2013

Masyarakat Lhok Dhalam Buka Puasa Bersama

Aceh Timur, SBN---Acara Buka Puasa Bersama di Balai Pengajian Baitul Nasihin, Dusun Kesehatan, desa Lhok dalam, Kecamatan Pereulak (20/7), hal Ini Dilakukan oleh Masyarakat yang terdapat di Dusun Kesehatan, dihadiri oleh Ketua MPU aceh Timur, tgk. H. Bukhari Hasan, Wakil Bupati Aceh Timur, Syahrul Bin Samaun dan tokoh masyarakat yang terdapat dalam wilayah Kecamatan Peureulak.

Ketua Panitia H. Muzakir Arsyad, mengatakan,"buka puasa bersama ini sangatlah baik untuk mengisi ibadah puasa. Buka puasa sebagai bagian dari aktivitas di bulan Ramadhan, juga merupakan upaya meraih subhikmah berpuasa, yaitu Puasa yang di dalamnya mengandung hikmah sosial seperti adanya tuntutan berzakat, melalui buka bersama ini bisa dipahami untuk mempertegas yang demikian. Buka bersama bisa menjadi media sosial, sarana pelaksanaan ibadah yang tidak saja mahdhoh namun sekaligus menjalankan ibadah ghoiru mahdhoh.
Banyak sekali manfaat dengan diadakannya buka puasa bersama ini, misalnya mempererat emosionalitas (ukhuwah), meningkatkan semangat membantu orang lain, menjadi media fastabiqul khairat (berlomba-lomba dalam kebaikan) dengan di dalam buka bersama terdapat kegiatan ibadah secara kolektif, dan lain-lainnya, Jelasnya.
Sementara berdasarkan keterangan Tgk, Subroto Lubis  yang juga sebagai Bilal di Balee Ini Mengatakan "sebelum bulan Puasa di balee ini dilaksanakan kegiatan pengajian 3 kali dalam seminggu, Namun setelah Masuk Bulan Ramadhan Setiap hari Masyarakat melakukan buka bersama.
Khususnya pada hari ini panitia atas nama masyarakat Dusun Kesehatan, Desa Lhok Dalam mengadakan buka puasa bersama secara resmi yang di hadiri Oleh Beberapa Pejabat Kabupaten Aceh Timur, Ketua MPU Aceh Timur dan Wakil Bupati Aceh Timur. "Malam ini juga setelah melakukan Buka Puasa bersama dilanjutkan dengan shalat magrib berjamaah dan di sambung dengan shalat Taraweh (khusus malam ini saja 20/7) setelah taraweh khusunya di balee ini masyarakat melanjutkan dengan pengajian Al-Quran tadarrus yang pimpin oleh Tgk. Burhanuddin Usma dan Tgk. Abu Bakar Saman, Jelasnya  >>hen

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

comments