Suara Buruh Nasional

Jumat, 20 September 2013

Syahrul Mamma ke Mabes

>>Habib
Makassar, SBN---Gerbong mutasi di tubuh kepolisian kembali bergulir. Kali ini, Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Sulsel, Brigjen Pol Syahrul Mamma menjadi bagian dari mutasi tersebut. Brigjen Pol Syahrul Mamma tidak lama lagi akan menjabat selaku Staf Republik Indonesia (Kapolri) bidang Sospol. Perwira kelahiran Wajo ini akan menempati jabatan baru di Mabes Polri usai kenaikan pangkat.

“ Iya, Alhamdulillah karena pimpinan Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) mempercayakan saya sebagai Staf Ahli Bidang Sospol dan jabatan tersebut Insya allah kami duduki usai kenaikan pangkat nanti,” kata Brigjen syahrul Mamma saat dihubungi via telepon, Senin (9/9) Kemarin.
Alumni Pasca Sarjana Ilmu Hukum Universitas Muslim Indonesia (UMI) ini mengakui, promosi kenaikan pangkat Brigjen ke Irjen atau bintang dua akan dilantik usai pemilihan calon Walikota dan Wakil Walikota Makassar mendatang.
Apa pesan yang ingin dititip Syahrul kepada penggantinya ? Syahrul tidak berkomentar banyak terkait hal itu. Dia hanya berharap agar Sulawesi Selatan bisa terus aman. Dia mengamanahkan hal itu kepada penggantinya kelak. “Saya tidak usah berkomentar banyaklah. Semoga Sulawesi Selatan terus aman saja,” jelas tambah pria kelahiran 1958 ini.
Berdasarkan TR nomor : ST/1772/IX/2013 pengganti Brigjen Pol Syahrul Mamma adalah Brigjen Pol Ike Edwin. Sebelumnya, Edwin bertugas sebagai widyaswara madya di Sespim Polri. Ike juga pernah menjabat sebagai Kapolwiltabers Surabaya di Jawa Timur. Jika tidak ada aral melintang, serah terima jabatan Wakapolda akan dilakukan sekira dua pekan ke depan atau akhir September ini. “ Mungkin kalau sudah Trnya, satu atau dua pekan ke depan itu sudah pertijab,” jelas Kabid Humas Polda Sulawesi Selatan, Kombes Pol Endi Sutendi, Kemarin.
Dia menambahkan, selain Brigjen Pol Syahrul Mamma, sejumlah perwira lainnya di tubuh Polda Sulawesi Selatan juga berganti. Mereka diantaranya Reserse Narkoba Polda Sulawesi Selatan, Kombes Pol Bambang Sukardi yang mendapat jabatan bari di Lembaga Pendidikan Polri (Lemdikpol) Mabes Polri. Pengganti Bambang adalah Kombes Pol Aziz Djamaluddin yang sebelumnya menjabat sebagai Direktur Ditresnarkoba Polda Bangka Belitung.
Dua Kapolres di SulSelBar juga ikut dimutasi. Kapolres Takalar, AKBP Nasrun Fahmi ditarik ke Mabes Polda SulSelBar. Di sana, dia menjabat sebagai Biro Ops Polda Sulawesi Selatan. Penggantinya adalah Kapolres Mamuju, AKBP Darwis. Sementara jabatan Darwis digantikan oleh Kepala Subdit II Ditreskrimum Polda Sulawesi Selatan, AKBP Eko Wagiyanto.
Endi menambahkan, pergantian ini adalah salah satu bentuk penyegaran internal kepolisian. Menurutnya, mutasi di tubuh kepolisian adalah hal biasa terjadi. “ Mutasi itu adalah hal biasa untuk kepentingan profesionalisme kepolisian,” jelas dia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

comments